pelarangan motor di bundaran HI??? solusi atau bikin pusing

mikum…

uyipmotoblog. selamat beraktifitas agan semua.lihat berita di televisi tentang pelarangan motor melewati jalan protokol dki jakarta.

image

berkut petikan beritanya;
Metrotvnews.com, Jakarta: Pemerintah Provinsi DKI
akan melarang sepeda motor lewat di sepanjang
Bundaran Hotel Indonesia hingga Jalan Medan Merdeka
Barat. Kebijakan itu akan diuji coba pada Desember
nanti. Sebagian warga menyambut baik kebijakan
tersebut. Lainnya, tidak.
“Setuju, tapi repot juga,” kata Iksan, 25, saat berbincang
dengan Metrotvnews.com di Jalan Jendral Sudirman,
Jakarta, Sabtu (15/11/2014).
Walaupun repot, Iksan yang mengaku setiap hari
melintasi jalan itu, mendukung kebijakan tersebut.
Namun, dia mewanti-wanti pemerintah agar
menyiapkan segala sesuatunya dengan matang. Ini
termasuk pada fasilitas penunjang.
“Bus gratis yang digadang-gadang akan diadakan, itu
kuotanya harus memenuhi, lahan parkir motor juga
disediakan dengan sebaik-baiknya, dipersiapkan, jangan
sampai ada parkir liar,” bebernya.
Pendapat lain diungkapkan oleh Yudha. Warga Kreo,
Larangan, Tangerang itu setuju dengan Iksan. Dia
membayangkan kerepotan yang akan dihadapinya.
“Repot banget lah. Kalau naik kendaraan pribadi kan
kita bisa enak saja gitu. Sekarang, mana ada sih
kendaraan umum yang nyaman?” tukas dia.
Menurut dia, kebijakan Pelaksana tugas Gubernur DKI,
Basuki Tjahaja Purnama ini merupakan bentuk dari
diskriminasi terhadap sepeda motor. Oleh karena itu,
dia menentangnya.
“Ini namanya diskriminasi. Kita kan sama-sama bayar
pajak. Kenapa mesti melarang sepeda motor lewat?
Seharusnya, lakukanlah pembatasan kepemilikan
kendaraan bermotor,” kata pria 32 tahun tersebut.
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana
membatasi Jalan MH Thamrin hingga Jalan Merdeka Barat
dari kendaraan sepeda motor. Percobaan pembatasan
sepeda motor tersebut mulai dilakukan Desember 2014.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta M Akbar
mengatakan pemprov akan menyediakan bus gratis
untuk pengguna sepeda motor yang akan melewati jalur
ini.

image

ngenes bagi pengguna roda dua.kenapa pengguna roda empat tidak!? bukannya ukurannya lebih besar?? kadang kala satu mobil satu orang!???nih masukan dari uyipblog selama uyip tau daerah itu masih jarang parkiran motor. jarak dari parkiran sampai bus way lumayan jauh jalan kaki .ya lumayan pegel bisa-bisa belum kerja sudah lemes duluan.bagi ane pribadi sungguh kebijakan ini mesti harus direvisi lagi.dimana infratukstur penunjang belum memadai bagi pengguna motor parkiran juga masih terbatas ratusan motor saja padahal tau sendiri dijakarta motor ribuan unit belum pemotor dari luar jakarta seperti bekasi, bogor dll.oke lah naik busnya gratis lah parkirannya itu looohh …banyar perjam 2000 rupiah ini perjam loh ya!!”. itu duit pakai keringet banting tulang pula.kasihan bagi yang berpendapatan pas-pasan belum lagi bbm naik pasti semua naik.bagi uyip naik motor itu transportasi paling murah dan gampang..ada tapinya memang rentan terjadi kecelakaan. semua kembali lagi kepada kesadaran masing-masing…ANDA SOPAN KAMI SEGAN..

diperkirakan pelarangan motor ini akan diberlakukan desember..
silahkan bagi yang punya uneg-uneg ikut rembug

salam…

Tentang uyipmotoblog

seorang buruh pabrik yang sederhana. mencoba berbagi pengalaman dalam kehidupan sehari-hari ..
Pos ini dipublikasikan di Uncategorized. Tandai permalink.

13 Balasan ke pelarangan motor di bundaran HI??? solusi atau bikin pusing

  1. uyipmotoblog berkata:

    betul sekali…nyesek bagi pemotor

    Suka

  2. KLX Adventure berkata:

    Bikin repot aja
    ========
    Naksir Ban Dual Purpose Swallow SB 117 Ukuran 18-21 untuk KLX 150L http://klxadventure.com/2014/11/14/naksir-ban-dual-purpose-swallow-sb-117-ukuran-18-21-untuk-klx-150l/

    Suka

  3. KLX Adventure berkata:

    Bikin repot

    Suka

  4. Mas Sayur berkata:

    berarti paling tidak pemotor harus keluar biaya parkir 16 rb per hari dg perhitungan kerja 8 jam bagi karyawan kebanyakan.

    duit segitu udh bisa buat beli sego kucing berapa porsi..??

    weh…mumet tenan,kie…

    Suka

Tinggalkan komentar